Mukjizat Doa Bersama Santo Antonius Dari Padua
Mukjizat Doa Bersama Santo Antonius Dari Padua
Doa Untuk Menemukan Kembali Barang Yang Hilang : Santo Antonius Dari Padua
Antonius dilahirkan pada tahun 1195 di Lisbon, Portugi dengan nama Fernando. Santo Antonius diangkat menjadi santo pelindung barang-barang yang hilang atau pun dicuri karena pengalaman hidupnya.
St. Antonius mempunyai sebuah buku Mazmur yang sangat berarti baginya. Dalam buku Mazmurnya itulah ia mencoretkan catatan-catatan atau komentar-komentar yang dipergunakannya untuk mengajar murid-muridnya di Orda Fransiskus.
Seorang novis (yaitu seorang biarawan yang sedang menjalani masa percobaan) mulai bosan dengan kehidupan relegius biara, karenanya ia memutuskan untuk melarikan diri. Ia pergi dengan membawa serta buku Mazmur St. Antonius.
Ketika St. Antonius menyadari bahwa bukunya telah hilang, ia menjadi sedih St. Antonius berdoa dengan sangat agar buku Mazmurnya segera diketemukan atau dikembalikan kepadanya.
Mukjizat Doa Bersama Santo Antonius Dari Padua
Demikian juga Bapamu yang di sorga tidak menghendaki supaya seorang pun dari anak-anak ini hilang. (Mat 18:14)
Ya Santo Antonius, kami mnghormati dikau sebagai hamba Allah yang setia, ulet dan rendah hati. Berkat kesucian hidupmu, banyak mukjizat Allah terjadi melalui doa-doamu.
Ya Santo Antonius, saat ini aki sedang mangalami kesulitan karena baru saja kehilangan .... (sebutkan barang Anda yang hilang). Barang yang hilang itu sangat berarti bagiku. Maka dari itu, melalui perantara doa-doamu, aku mohon mukjizat dari Allah, agar apa yang aku cari segera dapat aku temukan.
Ya Santo Antonius yang suci dan pengasih, hatimu senantiasa dipenuhi perhatian kepada umat manusia; bisikan permohonanku ini ke telinga Kanak-Kanak Yesus yang manis.
Santo Antonius, doakanlah kami. Amin.
Bapa Kami, Salam Maria ..... 3x, Kemuliaan
Kembali Ke Mukjizat Doa Bersama Santo Santa
Demikianlah Mukjizat Doa Bersama Santo Antonius Dari Padua, semoga bermanfaat.
Baca Juga Injil, Renungan dan Santo Santa THEKATOLIK.COM Lainnya di Google News